16 Oz Berapa Liter? Konvesi Oz-Liter dan Cara Hitungnya

Bppkibandung.id – Satuan oz (ounce) mayoritas digunakan pada pelabelan makanan dan minuman di Amerika Serikat. Namun, perkembangan penggunaan ukuran oz (ounce) juga merambah hingga ke Indonesia. Terdapat satu hal yang masih menjadi pertanyaan, yakni 16 oz berapa liter?

Ukuran minuman 16 oz banyak dipakai pada beberapa industri minuman. Dibuktikan dengan banyaknya minuman seperti boba, kopi, dan teh yang dijual menggunakan gelas plastik dengan satuan oz. Untuk mengubahnya ke satuan liter atau ml kamu bisa menggunakan cara di bawah ini.

Proses Konversi 16 Oz Berapa Liter?

Penggunaan oz masih kalah populer dengan liter dan ml di Indonesia. Oleh karena itu masih banyak orang yang bingung cara konversi dari oz ke liter atau ml. Pengetahuan tentang konversi oz ke liter dapat membantu kamu ketika membeli minuman merek tertentu.

Baca Juga:  25 Liter Berapa Kg? Konversi dan Cara Menghitungnya

1. 14 Oz Sepadan dengan Berapa liter?

Untuk mengubah satuan oz (ounce) ke dalam satuan liter, langkah yang perlu dilakukan ialah membagi nilai pada satuan oz dengan 33,814. Hasilnya menunjukkan bahwa 14 ounce setara dengan 0,414 liter. Konversi ini memerlukan ketelitian dalam pengerjaannya.

  • 1 oz (ons cairan di AS) = 1 : 33,814 = 0,029 Liter
  • 14 oz = 14 : 33,814 = 0,414 Liter

2. 16 Oz Sepadan dengan Berapa liter

Hasil dari 16 oz berapa liter adalah 0,473 liter (dibulatkan menjadi 0,48 liter atau 480 ml). Ukuran 16 oz sering kali dipakai oleh para pengusaha minuman karena ukurannya yang tergolong sedang. Tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil pula untuk sebuah minuman.

  • 1 oz (ons cairan di AS) = 1 : 33,814 = 0,029 Liter
  • 16 oz = 16 : 33,814 = 0,473 Liter

3. 18 Oz Sepadan dengan Berapa liter?

Selain berukuran 14 oz dan 16 oz, ada juga gelas minuman yang berukuran 18 oz. Ukuran ini berada satu tingkat di atas 16 oz. Jika dikonversi ke satuan liter, 18 oz air memiliki jumlah yang sama dengan 0,532 liter air.

  • 1 oz (ons cairan di AS) = 1 : 33,814 = 0,029 Liter
  • 18 oz = 18 : 33,814 = 0,532 Liter
Baca Juga:  40 mL Berapa Gram? Cara Menghitung dan Jawabannya

4. 20 Oz Sepadan dengan Berapa liter?

Ditinjau dari perhitungan konversinya, 20 oz memiliki nilai yang sepadan dengan 0,591 liter atau 591 mililiter. Artinya, gelas yang memiliki ukuran 20 oz dapat menampung air lebih dari 500 ml. Hasil 0,591 liter diperoleh dari pembagian antara 22 dengan 33,814.

  • 1 oz (ons cairan di AS) = 1 : 33,814 = 0,029 Liter
  • 20 oz = 20 : 33,814 = 0,591 Liter

5. 22 Oz Sepadan dengan Berapa liter?

Yang terakhir terdapat gelas dengan ukuran 22 oz. Ukuran 22 oz lumrah dipakai untuk sebuah minuman dengan ukuran large. Dilihat dari hasil perhitungan konversinya, 22 oz senilai dengan 0,650 liter atau 650 mililiter.

  • 1 oz (ons cairan di AS) = 1 : 33,814 = 0,029 Liter
  • 22 oz = 22 : 33,814 = 0,650 Liter

Pertanyaan 16 oz berapa liter telah di jawab pada beberapa uraian di atas. Beberapa negara memiliki perhitungan nilai oz (ounce) yang berbeda-beda. Salah satu perhitungan konversi oz yang banyak dipakai adalah ounce cair Amerika (fl oz), dimana 1 oz bernilai sebesar 29,573 ml.

Baca Juga:  Air 1 Gelas Berapa mL? Cara Menghitung dan Jawabannya